Vechta
Sudah pernah mendengar nama kota Vechta di Jerman?
Vechta adalah sebuah kota kecil dengan luas daerah 87.79 km2 di wilayah Niedersachsen yang terletak di antara Bremen dan Osnabrück. Dari data yang tercatat pada 31.12.2003 jumlah penduduknya 29.335 jiwa dan sekitar 9,72%-nya adalah Ausländer (orang asing).
Dari peta di atas tampak bahwa Vechta sangat dekat dengan Autobahn A1 (jalan raya utama kelas A1) yang menghubungkan 3 kota besar yaitu Oldenburg, Bremen dan Osnabrück. Tetapi kota ini berkembang lebih pesat sejak dilewati kereta antar kota Nordwestbahn (NWB) yang melayani jalur Bremen - Osnabrück. Jika pada awal operasinya pada tahun 1998 hanya 2 kali sehari, saat ini hampir setiap jam ada. Dari jam 4 pagi hingga hampir jam 12 malam.
Di Vechta tidak ada Strassenbahn (trem) atau Bus untuk angkutan umum dalam kota. Karena kita tidak mempunyai mobil, maka untuk perpanjangan kaki kita menggunakan sepeda. Di segala musim dan segala cuaca tetap bersepeda... hidup sepeda!!
Musim gugur kemarin ada uji coba angkutan umum dalam kota dengan menggunakan bus kecil. Agaknya sambutan dan minat masyarakat cukup baik, sehingga akan direalisasikan mulai awal tahun 2006 (sayang, saat itu kita sudah pulang ke Indonesia).
Penduduk kota pada umumnya sangat ramah, juga terhadap orang asing. Tidak jarang kita saling bertegur sapa jika bertemu di jalan meskipun tidak saling kenal. Keramahan yang mungkin sudah jarang dijumpai di kota-kota besar di Jerman, bahkan mungkin juga di Indonesia. Ada beberapa kejadian yang sangat berkesan tentang keramahan mereka. Dari nenek-nenek ramah yang mengajak ngobrol panjang lebar sambil mengelus-elus pundak, sampai seorang bapak-bapak pengendara mobil yang bersusah payah mencoba mencegatku (saat itu di becak ada Faza) hanya untuk menanyakan apakah boneka yang jatuh di belakang tadi tadi punya Faza. Kok ya sempat-sempatnya gitu lho... Emang sih, biasanya anak kecil di sini punya Kuscheltiere/boneka kesayangan. Jika sampai hilang bisa celaka… akan rewel dan tidak bisa tidur.
Secara umum, kita cukup kerasan tinggal di Vechta. Kota kecil yang tenang dan ramah. Kota kecil yang sering dijadikan tempat liburan teman-teman yang tinggal di kota besar. Berlibur di desa katanya...
Vechta adalah sebuah kota kecil dengan luas daerah 87.79 km2 di wilayah Niedersachsen yang terletak di antara Bremen dan Osnabrück. Dari data yang tercatat pada 31.12.2003 jumlah penduduknya 29.335 jiwa dan sekitar 9,72%-nya adalah Ausländer (orang asing).
Dari peta di atas tampak bahwa Vechta sangat dekat dengan Autobahn A1 (jalan raya utama kelas A1) yang menghubungkan 3 kota besar yaitu Oldenburg, Bremen dan Osnabrück. Tetapi kota ini berkembang lebih pesat sejak dilewati kereta antar kota Nordwestbahn (NWB) yang melayani jalur Bremen - Osnabrück. Jika pada awal operasinya pada tahun 1998 hanya 2 kali sehari, saat ini hampir setiap jam ada. Dari jam 4 pagi hingga hampir jam 12 malam.
Di Vechta tidak ada Strassenbahn (trem) atau Bus untuk angkutan umum dalam kota. Karena kita tidak mempunyai mobil, maka untuk perpanjangan kaki kita menggunakan sepeda. Di segala musim dan segala cuaca tetap bersepeda... hidup sepeda!!
Musim gugur kemarin ada uji coba angkutan umum dalam kota dengan menggunakan bus kecil. Agaknya sambutan dan minat masyarakat cukup baik, sehingga akan direalisasikan mulai awal tahun 2006 (sayang, saat itu kita sudah pulang ke Indonesia).
Penduduk kota pada umumnya sangat ramah, juga terhadap orang asing. Tidak jarang kita saling bertegur sapa jika bertemu di jalan meskipun tidak saling kenal. Keramahan yang mungkin sudah jarang dijumpai di kota-kota besar di Jerman, bahkan mungkin juga di Indonesia. Ada beberapa kejadian yang sangat berkesan tentang keramahan mereka. Dari nenek-nenek ramah yang mengajak ngobrol panjang lebar sambil mengelus-elus pundak, sampai seorang bapak-bapak pengendara mobil yang bersusah payah mencoba mencegatku (saat itu di becak ada Faza) hanya untuk menanyakan apakah boneka yang jatuh di belakang tadi tadi punya Faza. Kok ya sempat-sempatnya gitu lho... Emang sih, biasanya anak kecil di sini punya Kuscheltiere/boneka kesayangan. Jika sampai hilang bisa celaka… akan rewel dan tidak bisa tidur.
Secara umum, kita cukup kerasan tinggal di Vechta. Kota kecil yang tenang dan ramah. Kota kecil yang sering dijadikan tempat liburan teman-teman yang tinggal di kota besar. Berlibur di desa katanya...
<< Home